Tuesday, July 04, 2006

Life is About Choices

Sepulang Ricky n Kukuh dari negeri jiran aka Malaysia, mereka membawa beberapa berita yang menyenangkan dan prospek yang cukup menjanjikan. salah satu nya adalah yang paling heboh saat ini di dapur MAX, yaitu soal pindah nya markas MAX dari Indonesia ke Malaysia, tepatnya ke area MSC atau Multimedia Super Corridor.

Saat ini pun selain prospek MSC, kita juga sedang berupaya untuk mendapatkan sebuah project di salah satu badan nasional yang masih belum boleh disebut saat ini. dan bila sampai project ini tembus, maka kita akan dihadapkan kepada sebuah pemilihan yang bisa jadi merupakan masa depan dari MAX itu sendiri.

Apakah kita akan tetap berada di Indonesia, membuat game² yang nanti nya akan menjadi game² keluaran anak bangsa dan dengan demikian membuat bangga bangsa dan negara sendiri, atau kita akan hijrah ke luar, membuat markas di Malaysia, membuat game untuk konsol atau pc tapi dengan konsekuensi game itu diakui sebagai game keluaran Malaysia yang secara tidak langsung akan membuat kita seperti "pengkhianat" di mata bangsa sendiri.

Hmm.. disaat Idealisme dan Harga Diri dipertaruhkan di depan mata, apakah masih sempat kita membicarakan Nasionalisme? tapi yang pasti saat ini kita masih bisa memikirkan baik² semua ini. dan bila membicarakan pilihan, maka sepertinya semua personel MAX sudah memilih kata Setia kepada MAX dengan men-highlight rambut dengan warna merah (meskipun punya gw paling gelap n ampir ga keliatan) dan biar gimana pun, semangat ini tidak akan hilang meskipun warna merah di rambut sudah berubah menjadi hitam kembali, atau lebih parah, menjadi putih.

Happy belated 2nd anniversary MAX, let's get this show on the road!!! (NG)

PS : Saat ini penulis sedang menderita sakit kepala yang cukup berat sehingga harap maklum bila entry kali ini terkesan sedikit serius.

1 Comments:

At Tue Jul 04, 06:51:00 PM 2006, Anonymous Anonymous wrote :

ayo coba puak poi dulu..

 

Post a Comment

<< Home